Call: 031-5343838

US Market    
(DJIA +1.00%, S&P500  +0.99%, Nasdaq +1.34%)    
Indeks bursa saham acuan Wall Street ditutup menguat pada perdagangan kemarin, dengan Nasdaq dan    
Russel 2000 ditutup pada rekor tertingginya. Penguatan tersebut merupakan bentuk respon pasar    
terhadap kebijakan yang di ambil oleh The Fed yang tetap mempertahankan tingkat suku rendah. Initial    
Jobless Claims dilaporkan berada pada level 267k pada pekan ini, turun 12k jika dibandingkan pekan    
sebelumnya sebesar  279k.     
    
Europe    
(Stoxx 600 +0.63%, DAX +1.11%, CAC 40 +0.27%)    
Indeks bursa saham acuan Eropa juga ditutup menguat pada perdagangan kemarin, didorong oleh reli di    
Wall Streets dengan investor menikmati prospek kenaikan tingkat suku bunga yang bertahap. Perdana    
Menteri Yunani mengatakan bahwa ia akan menolak segala bentuk kesepakatan yang memaksakan    
kebijakan yang dapat membahayakan negara tersebut.      
    
Asia    
(Nikkei +0.72%, Hangseng +0.72%)    
Indeks bursa saham Jepang dibuka menguat pagi ini, mengikuti penguatan Wall Street dan juga    
pelemahan nilai tukar JPY terhadap USD. IHSG hari ini diperkirakan bergerak di kisaran 4916-4979.    
Berita    
SMMT Memberikan Jaminan Utang Anak Usahanya    
SMMT memberikan jaminan atas pinjaman anak usahanya, PT International Prima Coal, (IPC), jaminan tersebut    
terkait dengan perjanjian pinjaman antara IPC dengan Bank Permata. SMMT menjaminkan kepemilikan efektif    
perusahaan pada IPC, dimana SMMT secara tidak langsung memegang 39% kepemilikan efektif di IPC. IPC    
mendapatkan fasilitas pinjaman sampai dengan US$ 34.5 juta dan RP 19 miliar. (Kontan.co.id)    
    
Anak Usaha DOID Dapat Kontrak Jasa Pertambangan dari SDJ    
DOID mengumumkan bahwa anak usahanya, PT Bukit Makmur Mandiri (BUMA), telah menandatangani MoU dengan PT    
Sungai Danau Jaya (SDJ). Melalu perjanjian kerjsa sama tersebut, BUMA akan melalukan provisi jasa pertambangan    
hingga semua cadangan batu bara telah diproduski di area tersebt. (IQplus)    
    
MAPI Bayar Bunga Obligasi Rp 9.31 Miliar    
MAPI  melakukan pembayaran bunga obligasi senilai Rp9.31 miliar, dan merupakan pembayara  bunga ke-3 dari    
obligasi berkelanjutan MAPI tahap III tahun 2004. Nilai emisi obligasi MAPI serie A sebesar Rp 150 miliar dengan    
bunga 10.3%, dan seri B sebesar Rp 200 miliar dengan bunga 10.9% (IQplus)    
    
BNBR Siapkan Dana Investasi US$ 150 Juta Bangun Pabrik    
BNBR mengucurjan dana investasi sebesar US$ 150 juta secara bertahap melalui anak usahanya, yakni  PT Bakrie    
Pipe Industries (BPI). Dana tersebut akan digunakan untuk pembangunan coating plant atau pelapisan pipa baja.    
Perusahaan menyatakan akan tetap melakukan ekspansi kendati ditengah lesunya perekonomian saat ini. (IQplus)    
    
GIAA Gunakan Skema Leasing Untuk Ekspansi    
GIAA melakukan ekspansi yang cukup aggresif dengan memesan 90 unit baru dari Boeing dan Airbus, dengan total    
nilai pemesanan mencapai US$ 20 juta. Pihak manajemen mengklaim bahwa kegiatan ekspansi tersebut tidak akan    
mengganggu cash flow jangka panjang perusahaan, karena sebagian besar    
pesawat tersebut didatang melalui skema operating lease. (Kontan.co.id)     
    
ADHI Kantongi Proyek Pemerintah Rp 1.65 Triliun    
Dalam lima bulan pertama tahun ini, ADHI berhasil mengantongi kontrak    
baru senilai Rp 4.6 triliun, namun jumlah tersebut baru setara dengan 24.5%    
dari total target kontrak baru ADHI. Komposisi kontrak batu ADHI adalah    
kontrak dari pihak swasta sebesar 44%, Pemerintah 36% dan sisa 20%    
didapatkan dari proyek BUMN (Kontan.co.id)   



DISCLAIMER:    
    
Sertifikasi analis : kami menyatakan bahwa seluruh pendapat/pandangan yang dinyatakan dalam riset ini secara akurat merefleksikan pandangan pribadi kami tentang sekuritas yang bersangkutan dan tidak ada bagian dari kompensasi kami yang berhubungan secara langsung atau tidak langsung dengan rekomendasi atau pandangan yang telah dinyatakan diatas.    
     
Semua informasi, perangkat dan materi dalam riset ini disajikan sebagai informasi dan tidak diartikan sebagai  tawaran atau ajakan untuk menjual, membeli atau memesan efek dan/atau instrumen keuangan lainnya.Nasabah diharap melakukan penilaian sendiri secara independen atas informasi yang terdapat dalam materi riset ini, dengan mempertimbangkan tujuan investasi, kondisi dan kebutuhan keuangan masing-masing. Nasabah harap berkonsultasi dengan profesional dalam hal hukum, bisnis, keuangan dan implikasi lainnya sebelum melakukan transaksi-transaksi sebagaimana termaktub dalam materi riset ini.    
     
Ringkasan/harga/kutipan/statistik sebagaimana dimaksud dalam materi riset ini diperoleh dari berbagai sumber yang dianggap dapat diandalkan, namun demikian Henan Putihrai (HP) tidak menjamin dan mewakili, baik tersurat maupun tersirat, mengenai akurasi, kecukupan, kehandalan atau kewajaran informasi tersebut dan pendapat yang terkandung dalam materi riset ini dan karenanya HP tidak bertanggung jawab dalam hal apapun atas setiap konsekuensi (termasuk namun tidak terbatas pada kerugian langsung, tidak langsung atau konsekuensial, kehilangan keuntungan dan kerugian) dari pemanfaatan informasi yang terdapat dalam materi riset ini dan membebaskan HP dari segala tuntutan atau upaya hukum apapun yang diakibatkannya.     
     
Kinerja masa lalu tidak dapat diartikan sebagai indikasi atau jaminan atas kinerja masa yang akan datang, dan tidak ada representasi atau jaminan, baik yang tersurat maupun tersirat, yang dibuat sehubungan dengan kinerja masa yang akan datang. Informasi, pendapat, dan perkiraan yang terdapat dalam materi riset ini mencerminkan pendapat pada saat dipublikasikan oleh HP dan dapat berubah tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

0 komentar:

News

Head Office

PT. HENAN PUTIHRAI
Penthouse @ Tamara Center
Jln. Jendral Sudirman 24
Jakarta 12920, Indonesia

Website : www.henanputihrai.com
Phone : 021 5206464
Fax : 021 5206700

Pengikut

Contact Details

Branch Office :
Lobby @ Sheraton Hotel
JL. Embong Malang 25 - 31
Surabaya 60261, Indonesia
Phone : 031 5343838
Fax : 031 5348686